BSIP Papua Barat Gelar FGD Identifikasi Standar Perbenihan Pala di Fakfak
BSIP Papua Barat melaksanakan Focus Group Discussion (FGD) terkait standar perbenihan pala yang dilaksanakan di ruang rapat kantor Dinas Perkebunanan Kabupaten Fakfak pada hari selasa (24/10/2023). Kegiatan diikuti oleh petani blok penghasil tinggi, penangkar benih, petani kebun induk dan staff Dinas Perkebunan Kabupaten Fakfak. Kegiatan diskusi berjalan aktif dan konduisif, banyak peserta memberikan saran dan masukan sehingga menambah hasil diskusi.
Pemateri sekaligus Kepala BSIP, Dr. Aser Rouw, S.P,M.Si menyampaikan pentingnya standar perbenihan diketahui oleh semua stakeholder karena dapat memberikan peningkatan kualitas hasil dari benih tanaman pala. dengan benih yang terstandar dan tersertifikat maka hasil dan kualitas dari pohon pala akan terjaga. stakeholder dari berbagai pihak diharapkan dapat bersinergi untuk bersama-sama mendorong proses pengembangan standar perbenihan pala Fakfak.
Penulis: Bima
Reviewer: Muh Arif